Minggu, 08 Desember 2013

Resep Cara Membuat Nasi Goreng Nanas yang Gurih

Nasi Goreng
Nasi Goreng merupakan salah satu makanan terbaik di Indonesia berdasarkan review yang dilakukan oleh CNN. Review lengkapnya bisa dilihat dalam artikel: Makanan Terbaik di Indonesia.

Nah, pada kesempatan kali ini, Gen22 akan memberikan salah satu resep nasi goreng spesial, yaitu nasi goreng nanas. Selain lezat dan gurih, nasi goreng nanas ini mengandung nutrisi yang cukup lengkap karena kandungan vitamin yang cukup lengkap dari buah nanas. Untuk lebih jelasnya silahkan baca Manfaat dan Kandungan Nutrisi Buah Nanas.

Resep Bahan dan Bumbu Nasi Goreng Nanas:

  • 2 porsi nasi putih
  • 100 gram udang kupas, separuh cincang kasar
  • 50 gram bawang bombai, cincang halus
  • 2 sendok makan air matang panas
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1/4 butir nanas, buang bagian yang keras, potong kecil
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 2 sendok makan mentega/margarin
  • gula dan garam secukupnya (sesuai selera)
  • Resep Bumbu Nasi Goreng Nanas (haluskan) :
  • 4 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah


Cara Membuat Nasi Goreng Nanas:

  1. Panaskan 2 sendok makan minyak goreng, tumis udang hingga matang. Angkat dan sisihkan.
  2. Panaskan sisa minyak dan mentega, tumis bumbu halus dan bawang bombai hingga harum. Tambahkan 1-2 sendok makan air matang panas, aduk hingga bumbu matang.
  3. Masukkan nasi putih, aduk.
  4. Tambahkan saus tomat, garam, gula dan tumisan udang, aduk rata. Masukkan irisan nanas dan daun bawang, aduk, masak hingga bumbu meresap dan bahan matang. Angkat dan hidangkan selagi panas.

Nah, itu dia resep nasi goreng nanas spesial yang lezat dan gurih. Selamat mencoba...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar